Microsoft Visio

Microsoft Visio adalah salah satu program yang dikhususkan dalam membantu perancangan diagram. Visio menyediakan banyak fasilitas yang membantu dalam pembuatan diagram untuk menggambarkan informasi dan sistem dari penjelasan dalam bentuk teks menjadi suatu diagram dalam bentuk gambar disertai penjelasan singkat. Visio dapat menghasilkan suatu diagram mulai dari yang sederhana hingga diagram yang kompleks.

Pengolahan Diagram

  1. Membuat File Baru

Untuk membuat File Visio baru, dapat dilakukan dengan cara :

  1. Pilih menu File-New.
  2. Pilih kategori atau drawing type yang diinginkan,

Misal: Business-Data Flow Diagram.

 Ms,Visio1

  1. Berikutnya anda akan disajikan Drawing Area (Halaman Pengerjaan) disebelah kanan dan Toolbox Shapes (Simbol yang digunakan untuk menggambar diagram) di sebelah kiri. Daftar shapes yang muncul tergantung jenis kategori yang anda pilih.
 Ms,Visio2

 

Menambahkan Shape

Untuk menambahkan shape ke halaman pengerjaan dapat anda lakukan dengan cara:

  1. Pilih shape yang ingin anda tambahkan
  2. Drag shape tersebut ke halaman pengerjaan, kemudian lepaskanMs,Visio3

 

Dasar Flowchart

Flowchart (Diagram Alur) digunakan untuk menggambarkan alur/urutan kerja/proses dari sebuah algoritma maupun kejadian tertentu. Flowchart dapat juga digunakan perusahaan untuk menggambarkan proses bisnis. Beberapa template disediakan Visio untuk membantu pembuatan Flowchart, antara lain :

  1. Basic Flowchart : Untuk mendokumentasikan proses dari awal hingga akhir secara berurutan.Ms,Visio4

     2. Cross-Functional Flowchart : Untuk menggambarkan hubungan antara area organisasi dalam suatu proses bisnis. Ms,Visio5

3.  Data Flow Diagram : Untuk menggambarkan aliran data dan proses.Ms,Visio6

 

Flowchart

Basic Flowchart adalah diagram flowchart dalam bentuk paling sederhana. Beberapa contoh elemen-elemen Basic Flowchart yang paling sering digunakan antara lain:

  • digunakan untuk menyatakan awal dan akhir flowchart.
  • digunakan untuk menyatakan suatu proses.
  •  digunakan untuk menyatakan pengambilan keputusan.
  • digunakan untuk menyatakan input/output data.

Berikut kita akan praktekkan cara membuat sebuah flowchart sederhana:

 

  1. Klik menu File-New-Flowchart-Basic Flowchartn aliran data dan proses.    Ms,Visio7
  1. Tambahkan shape Terminator, Data, Decision dan Process kedalam halaman pengerjaan, sehingga menghasilkan gambar berikut.Ms,Visio8
  1. Buatlah hubungan antar shape dengan menggunakan Connector Tool, sehingga menghasilkan gambar berikut. Ms,Visio9
  1. Tambahkan teks ke dalam shape menggunakan Text Tool sehingga menghasilkan gambar berikut.Ms,Visio10

Latihan 1:  membuat diagram alir penanaman caberawit dengan Microsoft Visio.Ms,Visio11

Leave a comment

Leave a comment